Lompat ke konten

7 Kegiatan Weekend Produktif yang Bermanfaat

Kegiatan Weekend Produktif

Weekend atau akhir pekan merupakan waktu luang yang bagi sebagian orang terasa membosankan. Supaya tidak terasa membosankan selama menjalani hari di akhir pekan, cobalah mencari berbagai macam kegiatan yang produktif sekaligus menyenangkan untuk mengisi waktu.

Kegiatan weekend produktif tidak melulu belajar dan menguras tenaga, berbagai kegiatan yang bisa dilakukan di akhir pekan ini dapat dijadikan inspirasi. Selain menyenangkan, membuat akhir pekan Anda tak terasa sia-sia!

1. Berolahraga Pagi atau Sore

Kegiatan weekend produktif yang bermanfaat dan cocok dilakukan di hari libur, yaitu berolahraga ringan. Anda dapat mencoba olahraga ringan di pagi atau sore hari, contohnya bersepeda, jalan pagi, jogging, senam ringan, dan sebagainya. Aktivitas tersebut selain di ruang terbuka, melaluinya di rumah pun tak ada salahnya.

Berolahraga termasuk kegiatan produktif karena selain membuat tubuh lebih sehat-bugar, juga membuat badan terasa lebih ringan dan segar. Sehingga, Anda pun menjadi siap menyambut hari esok. Berolahraga ringan cocok bagi orang-orang yang tak memiliki banyak waktu untuk melatih otot tubuh karena hanya punya waktu di hari libur.

Dampak berolahraga tak hanya bagus untuk tubuh, tetapi juga membuat pikiran lebih fresh karena membantu melepas penat setelah hampir seminggu bekerja. Supaya tidak terasa membosankan, tak ada salahnya menyenangkan partner atau teman ngobrol yang seru!

2. Membersihkan Rumah atau Kamar

Hari Minggu bukan waktunya malas-malasan, jadi cobalah lebih produktif dengan melakukan kegiatan positif! Salah satu aktivitas Minggu produktif yang dapat dicoba, yaitu membersihkan rumah atau kamar. Selain produktif, juga dapat dijadikan sebagai kebiasaan positif.

Suasana rumah atau kamar berantakan, tentu berpengaruh terhadap suasana hati sekaligus kenyamanan diri. Ketika ruangannya bersih, tentu saja siapapun merasa nyaman berada di dalamnya, bukan? Apalagi jika ruangan tersebut memang dijadikan sebagai tempat beristirahat usai lelah bekerja ataupun menjalani aktivitas di luar. 

Tak ada salahnya di akhir pekan bersih-bersih rumah atau mungkin sambil mengganti suasana jika bosan dengan suasana rumah/kamar yang lama. Mulailah dari membereskan barang-barang, mengelompokkannya, kemudian menyusunnya kembali. Tambahkan hiasan pendukung agar ruangan tampak lebih hidup, seperti lukisan, pot bunga, pajangan meja, dan sebagainya.

Jika berniat mengubah suasana, mulailah mendesain ulang penempatan perabot di rumah/kamar Anda. Boleh saja membuat peta sambil membayangkan suasana jika perabotannya disusun ulang agar lebih menantang namun juga menyenangkan.

3. Mencoba Resep Masakan Baru

Kegiatan weekend produktif lainnya yang cocok dijalankan saat hari Minggu, yaitu mencoba berbagai resep masakan baru. Aktivitas ini dijamin sangat seru jika Anda merupakan orang yang senang bereksperimen dengan menu masakan baru atau mungkin sedang belajar memasak.

Carilah inspirasi resep di buku dan internet, bisa ambil lebih dari satu resep kemudian kategorikan dari masakan yang kira-kira mudah dibuat hingga paling susah dibuat. Mulailah dari resep paling mudah dan carilah bahan-bahannya.

Kegiatan memasak dapat semakin produktif ketika Anda tak menemukan beberapa bahan untuk membuat menu tersebut. Sehingga harus mencarinya di luar, baik di pasar tradisional maupun supermarket.

Apabila tak suka repot mencari bahan masakan, rencanakanlah aktivitas memasak paling tidak sehari sebelum akhir pekan. Carilah resep masakan yang tak hanya mudah dibuat, tetapi bahannya mudah ditemukan. Tertarik mencoba memasak menu baru di Minggu produktif?

4. Mempelajari Skill atau Hal Baru

Demi mengisi Minggu produktif, paling seru jika mempelajari skill atau hal baru yang tak biasa dilakukan saat hari biasa. Misalnya saat ini Anda sedang bosan mengerjakan aktivitas di depan komputer, maka cobalah satu hari saja tak menatap layar. Jadi, contoh kegiatan barunya, yaitu belajar menyetir, senam, berkebun, menjadi relawan sehari, dan sebagainya.

Mempelajari hal baru tak membuat hidup terasa jalan di tempat, justru dapat menambah wawasan serta pengetahuan. Selain produktif, selalu belajar banyak hal maupun skill  baru membantu mengasah kualitas diri.

Jika hendak mencari skill baru, carilah terlebih dahulu minat Anda, apakah di bidang olahraga, seni, kuliner, ataupun lainnya. Contohnya memiliki kemampuan menggambar namun tak pernah sempat melakukannya karena sibuk. Maka supaya weekend produktif, asahlah kemampuan menggambar tersebut.

Contoh lainnya jika sedang bosan dengan pekerjaan tetapi ingin menghasilkan uang tanpa terikat dengan perusahaan, tak ada ruginya mencoba berjualan kecil-kecilan. Berjualan bukan hanya mendapatkan uang, tetapi juga mengasah kemampuan berkomunikasi sekaligus marketing.

5. Mengunjungi Tempat Baru

Macam kegiatan weekend produktif selanjutnya adalah mengunjungi berbagai tempat baru. Di sebuah daerah dari waktu ke waktu pasti terdapat perubahan, entah adanya bangunan baru, wisata baru, tempat kuliner baru, dan lainnya.

Selama hari biasa, mungkin Anda tak terlalu memperhatikan perubahan tersebut sehingga tak menyadari bahwa banyak lokasi baru yang menarik untuk dicoba. Aktivitas seperti mengunjungi tempat baru memang kesannya sepele, namun menyenangkan jika berusaha menikmatinya.

Berkunjung ke tempat baru, artinya memperoleh pengalaman baru pula. Sebelum mengunjunginya, lihatlah terlebih dahulu informasi mengenai tempat tersebut di internet maupun sosial media (apabila memang ada).

Namun cara mengunjungi tempat baru juga bisa dengan langsung mendatanginya sambil menelusuri jalanan. Ketika baru pertama kali datang tentu banyak hal bisa dipelajari, antara lain detail bangunan, suasana, cara antar individu berinteraksi, dan lainnya yang bisa diamati langsung di lokasi tersebut.

6. Berkebun di Pekarangan Rumah

Cara mengisi Minggu produktif tak melulu harus keluar rumah, jika ingin melakukannya di rumah cobalah berkebun di pekarangan. Berkebun di pekarangan merupakan kegiatan weekend produktif yang bisa dilakukan usai bergelut dengan kesibukan.

Aktivitas berkebun membuka wawasan sekaligus pengetahuan baru mengenai bagaimana caranya merawat serta menumbuhkan tanaman. Tak hanya itu, Anda pun dapat belajar banyak ilmu seputar berkebun lainnya, seperti membuat pupuk kandang otodidak, membuat pot dari barang bekas, menanam hidroponik, dan lain-lain.

Berkebun di pekarangan rumah tak harus membeli pot di luar. Jika ingin semakin produktif, bisa juga memanfaatkan sambil berkreasi barang bekas seperti botol bekas, ban bekas, pipa paralon, dan lainnya untuk dijadikan pot. Banyak tutorial cara mendaur ulang barang-barang tersebut di internet.

7. Merawat Diri

Upaya melalui Minggu produktif yang tenang dan menyenangkan bisa dengan melakukan perawatan diri, baik di rumah maupun salon. Jika ingin melakukannya di rumah, jangan lupa menyiapkan bahan-bahan untuk merawat diri, ya! Misalnya body scrub, krim creambath, handuk, masker wajah, masker badan, serta berbagai printilan perawatan badan lainnya.

Kunci agar kegiatan merawat diri di akhir pekan menjadi efektif adalah harus benar-benar menikmatinya, yakni usahakan tidak stres. Gunakan pengharum ruangan seperti lilin aromaterapi, rangkaian bunga asli, ataupun reed diffuser untuk relaksasi.

Merawat diri dari ujung rambut ke ujung kaki tak hanya membuat Anda tampak lebih segar, bahkan juga membantu membangun rasa percaya diri untuk melalui hari esok. Apabila ingin lebih menyenangkan, boleh saja melalui kegiatan tersebut bersama teman!

Berbagai kegiatan weekend produktif di atas cocok untuk mengisi waktu luang sekaligus hiburan di akhir pekan, apalagi setelah penat menjalani kegiatan di hari kerja. Kegiatan seperti apa yang cocok dengan Anda? Tulis jawabannya di kolom komentar, ya!

Tak hanya dapat dijadikan sebagai kegiatan untuk mengisi waktu di akhir pekan saja. Menjadikannya sebagai aktivitas positif saat libur sekolah pun bisa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *