Setiap anak tentu berhak mendapatkan fasilitas pendidikan terbaik dari orang tuanya. Masalahnya adalah, seiring berjalannya waktu, biaya pendidikan di Indonesia semakin tinggi. Khususnya jika Bunda ingin si kecil sekolah di sekolah swasta yang bagus.
Tenang, Bunda tidak perlu khawatir! Mumpung si kecil masih berusia dini, Bunda bisa mempersiapkan dana pendidikan anak dengan tabungan pendidikan anak di bank. Selain bisa menyiapkan dana pendidikan anak sejak dini, membuka tabungan pendidikan juga memudahkan Bunda dan ayah untuk menyisihkan uang khusus untuk keperluan ini. Apalagi saat ini beberapa bank menyediakan fitur autodebet, sehingga Bunda dan ayah tidak perlu sering-sering datang ke bank.
Berikut ini rekomendasi tabungan pendidikan anak di tahun 2023:
1. Tabungan Rencana Mandiri
Bunda tidak bisa menyisihkan banyak uang setiap bulannya? Tidak perlu khawatir! Dengan tabungan rencana Mandiri, Bunda bisa menyetorkan tabungan khusus pendidikan anak mulai dari Rp100.000 per bulan. Nanti jika pendapatan ayah dan Bunda sudah lebih baik, besaran setoran per bulan ini juga bisa ditingkatkan mulai dari Rp200.000 per bulan hingga Rp400.000.
Jangka waktu tabungan ini bervariasi mulai dari 1 tahun sampai 20 tahun yang bisa Bunda tentukan di awal. Selain memiliki jangka waktu yang panjang, suku bunga yang ditawarkan dalam produk ini juga lebih besar dibandingkan dengan suku bunga tabungan biasa, tabungan Bunda juga ditanggung oleh AXA Mandiri dan ada fitur autodebet yang memudahkan proses pengambilan dana secara otomatis.
Untuk informasi selengkapnya, Bunda bisa membuka tautan berikut ini:
2. Tahapan Berjangka BCA
Bank lain yang juga menyediakan tabungan berencana yang bisa Bunda buat untuk menyimpan dana pendidikan si kecil adalah Bank BCA. Dengan setoran awal Rp500.000 dan setoran per bulan minimal Rp50.000, Bank BCA menghadirkan produk tabungan berjangka dengan jangka waktu minimal 1 tahun dan maksimal 20 tahun atau 240 bulan.
Sama seperti Mandiri, Bunda juga mengaktifkan fitur autodebet di rekening BCA Bunda untuk memastikan pembayaran rutin tabungan ini. Selain itu, dengan ikut tabungan ini, Bunda juga secara otomatis tertanggung oleh asuransi BCA Life.
Mengenai biaya, tahapan berjangka BCA bebas biaya administrasi kecuali jika Bunda menutup rekening sebelum tanggal jatuh tempo yang mana akan dikenai biaya sebesar 1% dari saldo. Adapun soal bunga, per Maret 2023, bank ini menawarkan suku bunga tahapan Berjangka sebesar 1%-1,7% per tahun tergantung dengan nominal saldo yang Bunda miliki dan tenggat jatuh tempo.
3. Britama Rencana
Tabungan pendidikan anak terbaik yang ke-3 adalah Britama Rencana dari Bank BRI. Hanya dengan Rp100.000 per bulan, Bunda sudah bisa membuka rekening di produk ini untuk mempersiapkan sekolah si kecil dalam jangka waktu 1-20 tahun mendatang.
Untuk mendapatkan layanan ini, baik Bunda maupun si kecil tidak perlu melakukan medical check up. Selain itu, produk BRITAMA Rencana ini juga bebas biaya administrasi ya Bunda. Bunda hanya perlu membayar pajak bunga sebesar 20% yang diambil secara otomatis dari bunga yang Bunda dapatkan setiap bulannya.
Britama rencana terdiri dari 2 paket, yaitu paket A dan paket B. Untuk informasi selengkapnya, Bunda bisa membuka tautan berikut:
4. BNI Tapenas
Ingin menyiapkan tabungan pendidikan anak tapi ragu-ragu jika ingin diambil di tengah periode? Bunda tidak perlu khawatir. Tabungan berencana BNI Tapenas memungkinkan Bunda untuk menarik 30% setoran tambahan maksimal 1 kali dalam satu tahun, sementara sisanya masih bisa ditabung hingga maksimal 18 tahun atau 216 bulan.
Tidak hanya bisa diambil sebelum tanggal jatuh tempo, BNI Tapenas juga dilengkapi dengan asuransi. Selain itu, Bunda juga bisa mempersiapkan dana pendidikan si kecil dalam bentuk dollar. Tentunya, hal ini cocok untuk Bunda yang ingin mengirim anaknya sekolah ke luar negeri.
Lalu bagaimana dengan minimum setoran, bunga dan admin? BNI Tapenas memberlakukan bunga simpanan sebesar 2,7% per tahun dengan biaya administrasi Rp18.000 per tahun atau Rp1.500 per bulan. Adapun untuk minimum setoran, hanya Rp50.000 per bulan dengan skema autodebet yang bisa Bunda tentukan sendiri.
5. Tabungan iB Pendidikan CIMB Niaga
Bunda ingin mempersiapkan dana pendidikan si kecil menggunakan mekanisme syariah? Tabungan iB Pendidikan CIMB Niaga solusinya. Dengan setoran bulanan minimal Rp100.000 per bulan, Bunda bisa mempersiapkan pendidikan si kecil hingga 10 tahun kedepan.
Dibandingkan dengan tabungan pendidikan anak lainnya di atas, tabungan iB Pendidikan CIMB Niaga terbilang menawarkan keuntungan yang lebih besar. Untuk simpanan hingga 10 tahun, Bunda bisa mendapatkan nisbah bagi hasil hingga 5% per tahun, sementara untuk jangka waktu yang lebih pendek berkisar antara 4%-5% per tahun.
Adapun mengenai biaya, bank ini mengenakan biaya administrasi sebesar 5.000 per bulan setelah Bunda mengikuti program ini selama 1 tahun dan biaya penutupan rekening sebelum tanggal jatuh tempo sebesar Rp50.000 saja.
Tabungan iB Pendidikan CIMB Niaga
6. BTN Siap
Bunda ingin membuat tabungan pendidikan yang berbeda untuk setiap anak? BTN Siap membantu!. Dengan layanan ini, Bunda bisa memiliki beberapa BTN Siap sekaligus yang dihubungkan (untuk autodebet) ke satu rekening induk saja. Jadi, jika Bunda memiliki 3 orang anak, maka setiap bulannya saldo rekening Bunda akan berkurang Rp300.000 untuk dialokasikan ke 3 rekening BTN Siap masing-masing Rp100.000.
Minimal setoran awal dan bulanan di BTN Siap adalah Rp100.000 dan apabila ada gagal autodebet 3 kali, Bunda akan kena biaya tambahan sebesar 1% saldo akhir atau Rp100.000. Selain biaya ini dan biaya penutupan rekening sebelum jatuh tempo sebesar Rp100.000, Bunda tidak dikenakan biaya apapun sama sekali.
Lalu, berapa lama jatuh temponya? Untuk produk BTN Siap ini, jatuh tempo maksimum adalah 15 tahun. Adapun untuk bunga, pendapatan bunga yang bisa Bunda peroleh setiap tahunnya adalah sebesar 1% hingga 2% tergantung dengan saldo yang Bunda miliki.
Nah, itu tadi Bunda rekomendasi tabungan pendidikan anak di tahun 2023 yang bisa Bunda pilih. Selain 6 layanan di atas, Bunda juga bisa loh mempersiapkan pendidikan si kecil menggunakan produk keuangan lainnya, seperti asuransi pendidikan atau TabunganKu.
Meskipun sama-sama layanan perbankan, TabunganKu berbeda dengan 6 layanan di atas. Di program ini, Bunda bisa membuatkan rekening tabungan khusus untuk si kecil dengan nominal setoran bervariasi. Jadi, sambil menabung untuk mempersiapkan pendidikannya, Bunda juga bisa mengajarkan kepada si kecil sikap hemat dengan menyisihkan sebagian uang jajannya ke layanan TabunganKu ini.
Jadi, sudah tidak bingung lagi menyiapkan uang sekolah buat si kecil ya Bunda?! Hemat pangkal kaya! Siapkan dana pendidikan sejak dini untuk kualitas pendidikan yang lebih baik.