Mengasah kreativitas anak selama masa tumbuh kembang bagus bagi perkembangan otaknya. Dengan mengasah kreativitas sejak dini, si kecil dapat memecahkan berbagai masalah menggunakan pemikirannya yang kreatif karena memiliki banyak ide dan gagasan baru.
Apabila Anda memiliki anak perempuan dan ingin mengasah pemikiran kreatifnya melalui mainan, ini tak ada salahnya dilakukan. Berikut rekomendasi mainan anak perempuan untuk mengasah kreativitas. Menyenangkan tapi tetap edukatif!
Rekomendasi Mainan Anak Perempuan
Memiliki anak perempuan disarankan memainkan permainan yang dapat mengasah kemampuan berpikir kreatifnya. Lihat rekomendasi mainan anak perempuan di bawah ini.
1. Mainan masak-masakan
Rekomendasi mainan anak perempuan untuk mengasah kreativitas yang pertama, yaitu mainan masak-masakan. Permainan ini dapat dimainkan sendiri maupun bersama teman sebaya, namun usahakan tetap dalam pengawasan orang tua.
Manfaat bermain masak-masakan tak hanya mengembangkan kreativitas si buah hati. Tetapi juga mengasah kemampuan sosial, kognitif, emosional, juga mengembangkan pemikirannya. Ia dapat mempelajari masing-masing kegunaan setiap alat, bagaimana cara pakainya, hingga proses melakukannya.
Disarankan menggunakan alat masak mainan agar tidak berbahaya yang banyak dijual di e-commerce. Saat ini kitchen play set atau alat main masak-masakan semakin modern, sehingga semakin seru saat memainkannya. Contohnya kitchen play set yang sudah dilengkapi fitur seperti memasak sungguhan, namun tidak berbahaya bagi si kecil.
2. Make up kit khusus anak
Make up atau riasan identik dengan perempuan, sebab tujuan menggunakan riasan adalah untuk mempercantik diri. Tak hanya itu, make up kit dapat dijadikan sebagai rekomendasi mainan anak perempuan untuk mengasah kreativitas.
Bermain make up sangat seru dilakukan bersama si kecil. Anda dapat mengajarkannya cara berdandan dan bagaimana mengaplikasikannya di wajah, selanjutnya biarkan ia berkreasi sesuai keinginannya. Dengan demikian, kemampuan berpikirnya jadi terasah dengan cara yang menyenangkan.
Jika ingin menjadikan make up sebagai mainan bagi anak gadis, perhatikan komposisi produknya. Pastikan aman digunakan oleh si kecil supaya tidak membahayakan kesehatan ataupun menimbulkan iritasi saat digunakan karena kulit anak kecil cenderung tipis dan sensitif.
Beberapa rekomendasi produk make up kit yang aman dipakai oleh anak, antara lain dari Amara Kids Cosmetics, No Nasties Kids Pretty Play Makeup Goody Pack, dan sejenis lainnya yang bisa ditemukan di e-commerce. Meskipun bahannya aman, permainan ini disarankan dilakukan bersama orang tua karena dikhawatirkan produk tertelan atau mungkin terkena mata.
3. Play-doh
Play dough atau biasa dikenal play doh adalah adonan dari tepung atau lilin mainan yang sengaja dibuat aneka warna supaya dapat digunakan sebagai mainan anak. Anda dapat memanfaatkan adonan tersebut untuk mengasah kemampuan berpikir kreatif anak usia dini.
Play doh empuk dan fleksibel, sehingga dapat dibuat menjadi berbagai macam bentuk sesuai keinginan. Manfaat bermain play doh, antara lain mengembangkan fungsi motorik, meningkatkan kreativitas, melatih konsentrasi, serta mengasah kemampuannya dalam bersosialisasi.
Jika ingin manfaat bermain play doh terasa, ikutlah bermain bersamanya agar tetap terjadi interaksi aktif. Anda dapat mengajarkannya kosakata baru, menanyakan apa yang sedang dibuat, dan sebagainya guna mengasah kemampuan berpikir serta mempelajari kosakata baru.
Permainan play doh yang fleksibel dapat dikolaborasikan dengan permainan lainnya, misalnya play doh dan masak-masakan. Contohnya membuat bentuk telur kemudian pura-pura memasaknya dapat mengasah perkembangan motorik, sensorik, serta membangun pikiran kreatifnya.
4. Set alat menggambar dan mewarnai
Anak kecil terutama perempuan, paling suka bermain dengan warna. Oleh karena itu, kami memberikan rekomendasi mainan anak perempuan untuk mengasah kreativitas berupa satu set alat menggambar dan mewarnai.
Satu set alat menggambar dan mewarnai boleh diberikan dalam bentuk kertas kosong maupun sudah diisi oleh gambar tak berwarna. Sedangkan alat mewarnainya bisa krayon, pastel, maupun pensil warna.
Ketika menggambar dan mewarnai, otaknya dapat semakin berkembang karena ia berpikir mengenai perpaduan warna apa yang ingin dibuat dan bentuk seperti apa yang ingin digambar. Sebagai orang tua sebaiknya mendampinginya agar terjadi interaksi guna mengasah kemampuannya dalam bersosialisasi sambil mengajaknya belajar secara menyenangkan.
Berikan si kecil buku gambar atau kertas, kemudian beri contoh apa yang perlu dilakukannya pada media tersebut. Misalnya memintanya menggambar bunga, mewarnai gambar tertentu, menirukan penulisan angka atau huruf, dan sebagainya.
5. Alat musik
Adapun rekomendasi mainan anak perempuan untuk mengasah kreativitas lainnya, yaitu alat musik. Tidak harus yang berukuran besar dan aslinya, Anda dapat memberikan yang jenisnya memang untuk dimainkan anak-anak usia dini. Contohnya pianika kecil, drum kecil, piano mini, maupun lainnya.
Alat musik selain mengembangkan kreativitas, juga dapat melatih fokus anak dengan mendengarkan suara yang keluar dari instrumen tersebut. Anak gadis bisa sambil belajar mengingat suara, mengenal nada, hingga berkreasi dengan kombinasi nada secara menyenangkan.
Selain itu, bermain alat musik juga dapat memperbaiki suasana hati. Anda dapat mengajaknya memainkan alat musik sambil menyanyi dan menari agar semakin menyenangkan.
Di internet banyak dijual alat musik mainan khusus anak dengan harga serta tampilan bervariasi. Umumnya alat musik mainan menggunakan batu baterai supaya dapat dimainkan. Cobalah mengajaknya memainkan alat musik jika ingin mengembangkan kreativitasnya sejak dini!
6. Mainan rumah-rumahan
Main rumah-rumahan identik dengan anak perempuan, sebab kebanyakan paling suka bermain peran. Rumah-rumahan paling seru jika dilakukan bersama teman sebaya agar terjadi interaksi satu sama lain.
Bermain rumah-rumahan bisa menggunakan mainan khusus ataupun barang yang sudah ada, namun pastikan aman dan tidak memberikan risiko. Contoh tema rumah-rumahan anak, misalnya pesta minum teh, berperan menjadi keluarga, maupun tema lainnya.
Anak perempuan kebanyakan suka bermain peran. Itulah mengapa main rumah-rumahan sangat direkomendasikan bila ingin mengembangkan kreativitasnya. Sebab ia dapat berpikir bagaimana menjalankan peran tersebut serta cara melakukan sesuatu dengan peran tersebut.
Jika hanya melakukannya sendiri, Anda dapat memberikannya satu set rumah-rumahan dengan tema tertentu. Biasanya khusus anak perempuan dibuat beraneka warna dan tema feminim.
7. Lego
Lego adalah mainan bongkahan balok berbahan plastik ringan yang dapat dijadikan permainan edukatif untuk mengasah kreativitas anak. Cara memainkannya dengan dipasang-pasangkan. Tidak hanya berbentuk balok berwarna biasa, lego kini tersedia dalam banyak bentuk serta tema unik supaya semakin seru.
Jika Anda memiliki anak gadis, bisa memberikannya lego dengan bentuk hewan maupun bertema feminim yang warnanya cenderung lembut. Berikan contoh cara melakukannya, kemudian biarkan ia meniru dan berkreasi dengan lego tersebut. Anda boleh memberikan panduan supaya si kecil mau bekerjasama membentuk lego sesuai instruksi, sehingga dapat melatih kemampuannya dalam berpikir dan berinteraksi.
Ketika memutuskan membeli lego untuk melatih kemampuan berpikir kreatif si buah hati, hal penting yang perlu diperhatikan adalah rajin membereskannya. Lego bentuknya keras dan mempunyai sisi tumpul, apabila berserakan di lantai dikhawatirkan terinjak dan melukai kaki. Melalui hal ini, latih kemandirian anak serta rasa tanggung jawab untuk membereskan mainannya sendiri.
8. Origami warna-warni
Bermain origami warna-warni tak kalah seru. Selain dilipat menjadi berbagai macam bentuk, juga dapat dikreasikan menjadi apa saja secara fleksibel, contohnya menjadi dekorasi dinding.
Ajak anak gadis Anda berkreasi dengan origami, tak ada salahnya juga menentukan tema yang ingin dibuat dari origami tersebut. Misalnya membuat dekorasi kamar, membuat berbagai bentuk dari kertas, dan sebagainya. Biarkan ia berkreasi sesuai keinginannya, boleh dikombinasikan dengan alat mewarnai supaya semakin seru berkreasinya.
Jika menggunakan gunting untuk berkreasi dengan origami, pandu ia supaya tak melukai tangannya. Disarankan memakai gunting khusus anak agar pas dengan ukuran jarinya sekaligus lebih aman.
9. Little helper
Ada lagi rekomendasi mainan anak perempuan untuk mengasah kreativitas, yaitu little helper. Ini termasuk permainan edukatif yang dapat mengajarkan si kecil tentang pentingnya bersih-bersih sekaligus rasa tanggung jawab. Little helper terdiri dari miniatur sapu, alat pel, sikat, ember, dan serok untuk bersih-bersih.
Melalui little helper, anak gadis bisa berimajinasi bagaimana cara melaksanakan tanggung jawab soal kebersihan. Sebelumnya, Anda dapat menjelaskan terlebih dahulu mengenai fungsi masing-masing alat kebersihan agar ia tahu apa yang harus dilakukan dengan benda tersebut.
Ajarkan perihal tanggung jawab mengenai pentingnya bersih-bersih, terutama kamarnya sendiri. Jelaskan menggunakan bahasa yang mudah dipahami supaya ia bisa mengerti.
10. Puzzle domino
Terakhir, Anda bisa memberikan puzzle domino warna-warni sebagai mainan untuk anak gadis guna melatih kreativitasnya, daya imajinasi, serta kemampuan motoriknya. Cara memainkannya dengan menyusunnya sesuai gradasi warna, kemudian mendorongnya agar memperoleh efek visual menarik.
Melalui puzzle domino, tak hanya mengasah perkembangan otak tetapi juga melatih kesabaran dan tingkat fokus. Lakukan kegiatan ini bersama agar lebih seru.
Produk puzzle domino ini mudah ditemui di e-commerce dengan harga serta tema bervariasi. Pilih yang warnanya beraneka ragam karena bisa dimanfaatkan sebagai media belajar untuk mengenal warna.
Manfaat Bermain bagi Anak Perempuan
Anak-anak paling suka melakukan aktivitas menyenangkan seperti bermain. Guna mendukung tumbuh kembang serta kreativitasnya, disarankan memberikan permainan edukatif.
Bagi anak perempuan, bermain dapat dijadikan sebagai tempat untuk belajar sekaligus mengembangkan diri. Ketahuilah apa saja manfaat bermain bagi anak perempuan berikut ini:
- Meningkatkan kemampuan berkomunikasi dan bersosialisasi dengan orang baru maupun lingkungan sekitarnya.
- Melatih stimulasi berbicara, sehingga meminimalisir risiko speech delay atau gangguan terlambat bicara.
- Melatih fokus dan kemampuan mengendalikan emosi.
- Belajar memecahkan masalah.
- Meningkatkan kecerdasan serta pengembangan sosial-emosional.
- Menemukan apa yang menjadi minat si buah hati.
Itulah macam-macam rekomendasi mainan anak perempuan untuk mengasah kreativitas. Selain menghibur, bisa dimanfaatkan sebagai media belajar bersama anak gadis secara menyenangkan!